Muara Sekoah yang merupakan terusan sungai induk Sungai Minyak Sari juga memiliki beberapa anak jeram dengan ketinggian + 5 - 10 m. Ditambah lagi bebatuan-bebatuan yang besar dan banyak menjadikan nilai tersendiri bagi para penikmat keindahan alam.
Jika diperhatikan lebih dalam lagi ternyata Muara Sekoah tidak kalah menarik dari tempat wisata lainnya. Hanya saja Muara Sekoah tidak begitu terkenal karna selain akses jalan agak sulit untuk ditempuh, juga kurangnya sosialisasi akan tempat itu, hal itu juga diungkap "Mirsah" kadus Leong Timur yang juga berkebun dekat dengan Muara Sekoah.